Wih, judulnya segan banget ya men haha. Jadi gini ceritanya, setahun belakangan gw termasuk golongan orang yang mulai berhenti mendengarkan musik-musik death metal. Apa dengan begitu gw patut dibilang posser? Entahlah ga perduli juga haha. Tapi sebenernya gw mulai berhenti dengerin ya karena jenuh aja sih, part-part musik dari setiap band metal lokal sama aja gitu menurut gw, ga ada sesuatu yang spesial.
Berangkat dari kejenuhan yang ada, gw mulai dengerin genre-genre metal lain seperti heavy, doom, sludge, crust, dll. Dan ternyata asik men, akhirnya mau dengerin Black Sabbath, Motorhead, Eyehategod, Graveyard, The Sword, Kylesa, dll sehingga akhirnya keterusan sampai mulai mencari tahu band lokal yang mirip-mirip gitu juga seperti Komunal, Sigmun, Haul, Ssslothhh, Alice, Seringai dll deh. Enjoy men enjoy.
Nah, tahun dan musim berganti bahkan minggu depan sudah mulai puasa. Gout dikejutkan oleh rilisan-rilisan gawat death metal tanah air lagi. Yang paling ngena banget di hati itu seperti "Kaluman - S/T" yang menyebut musik mereka sebagai "Groove Grinding Assault", lalu "Carnivored - No Truth Found" sama yang paling anyar adalah "Digging Up - Disseminated Inapparent Infection" rilisan Disembowel Records.
Nih, gw beri lihat penampakan seadanya yess.
Buat gw, ketiga rilisan fisik Full Length dari band-band itu ngehe banget. Semuanya memiliki part-part yang sangat memorable menurut gw, mudah dicerna, nyangkut terus diotak, bawaannya mau dengerin terus, plus pendengar ga selalu telinga digeber tapi mereka ngasih part-part yang bikin kita selalu mau headbang gitu. Pokoknya canggih dan harus punya ketiga rilisan ini. Highly recomended! Ya buktinya gw aja yang tadinya sudah males dengerin death metal jadi mau dengerin lagi. Boleh percaya boleh tidak, karena siapa lah saya ini mas? Hahaha!
Terimakasih saya untuk ketiga band ini dan para label yang sudah mau merilis ketiga band sakit ini. Besar harapan bisa mendatangi gigs terdekat mereka, ya paling engga sehabis lebaran. Semoga ada EO yang baca dan berani buat ketiga band ini untuk berdiri sepanggung yess, semoga!